Jumat, 20 April 2012

Aplikasi Windows Phone - Dhammapada, Syair Sabda Sang Buddha





Jakarta - Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta. Semoga semua makhluk berbahagia. Melengkapi Tri Hari Suci Waisak ini, detikINET menghadirkan review aplikasi praktis bagi umat Buddha. Inilah Dhammapada saku yang sangat layak diunduh.

Bagi yang belum mengerti, kitab suci agama Buddha (Tripitaka) terdiri dari: Sutta Pitaka, Abdhidama Pitaka, dan Vinaya Pitaka. Dhammapada sendiri termasuk ke dalam kitab suci Sutta Pitaka.

Dhammapada merupakan kitab suci yang paling terkenal oleh umat Buddhis maupun Non Buddhis. Dhammapada kitab ini terdiri dari 423 syair dan di bagi ke dalam 26 vagga dan sangat bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari.

Dhammapada adalah kumpulan sabda sang Buddha Gautama sekitar tahun 563-483 SM. Kitab suci Dhammapada di kumpulkan kira-kira sekitar abad ketiga sebelum Masehi di kumpulkan oleh murid beliau sehingga jadilah rangkaian buku. Namun di jaman ini, alangkah lebih praktis jika membawa kitab dalam sebuah aplikasi.

Ketika dijajal detikINET, aplikasi ini memiliki kekuatan pada kepraktisannya. Dengan ilustrasi gambar yang indah dan disambung syair, tiap-tiap Vagga dapat diresapi secara praktis. Cukup geserkan jari ke layar begitu selesai membacanya. Tentu saja aplikasi ini menggunakan bahasa Inggris karena itu bebas diunduh dan gratis.

Kelebihan lain dari aplikasi Dhammapada ini terletak di bagian indeks yang memudahkan kita untuk mencari 26 Vagga yang akan dibaca. Kita pun bisa menyimpan syair favorit di dalamnya.

"Tiada perlindungan yang aman di dunia ini, kecuali Dhamma yang dipraktekkan dengan ketulusan hati. Selamat merayakan hari raya Waisak 2011. Namo Tassa Bhagavato Arahato Sammasambuddhassa..."

*Dhammapada bisa didapatkan secara gratis di Windows Marketplace. Dalam pengujiannya, detikINET menggunakan ponsel HTC HD7 dengan sistem operasi Windows Phone 7 



Sumber : http://inet.detik.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar