Jumat, 28 September 2012

Konsumsi Kopi dapat Mencegah 10 Penyakit Ini

Ilustrasi (dok: Thinkstock)
Jakarta, Kopi telah diketahui mempunyai manfaat yang baik untuk jantung dan menjaga seseorang tetap waspada karena kandungan kafeinnya. Tetapi kopi juga mengandung antioksidan dan senyawa lain yang dapat mencegah beberapa jenis kanker dan penyakit serius lainnya. 

Dosis kopi yang ideal dikonsumsi adalah sebanyak 2 cangkir per hari agar tidak menyebabkan kecanduan. Untuk mendapatkan manfaat sehat kopi, konsumsilah kopi setiap hari dengan dosis menengah atau moderat.

Seperti dilansir thedailymeal, Jumat (28/09/2012) berikut 10 penyakit yang dapat dicegah dengan mengonsumsi kopi:

1. Kanker Kulit 
Hal ini bukan berarti dengan minum kopi, Anda tidak perlu menggunakan krim pelindung sinar matahari. Tetapi orang yang minum kopi kurang mungkin untuk mengembangkan karsinoma sel basal, jenis kanker kulit yang paling umum.

Hal tersebut dibuktikan melalui penelitian yang dilakukan oleh peneliti di Brigham and Women's Hospital, Boston. Para peneliti percaya bahwa hubungan tersebut mungkin karena kafein memiliki sifat menghambat perkembangan kanker pada sel basal kulit.

2. Kanker Payudara 
Berdasarkan penelitian yang dilakukan Keio University di Tokyo menemukan bahwa kopi menginduksi protein dalam payudara yang dapat mencegah pertumbuhan barisan sel kanker. Wanita pasca-menopause yang minum kopi juga menurunkan risiko kanker payudara non-hormonal yang responsif, berdasarkan studi di Swedia.

3. Diabetes 
Jenis potein yang disebut sex hormone–binding globulin (SHBG) yang berfungsi untuk mengatur hormon jenis kelamin, ternyata berperan dalam mengendalikan diabetes tipe 2. Konsumsi kopi diketahui dapat meningkatkan kadar SHBG dalam darah, sehingga menurunkan risiko diabetes.

4. Alzheimer 
Sebuah studi terbaru terhadap peserta dengan usia 65 sampai 88 tahun menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi kopi lebih sedikit menunjukkan tanda-tanda demensia dan gejala awal Alzheimer daripada orang yang minum kopi lebih banyak.

Kafein dalam kopi dinilai dapat memberikan perlindungan jangka panjang terhadap kemampuan otak menyimpan memori.

5. Kanker Usus 
Sebuah tim peneliti di National Cancer Institute telah mempelajari kebiasaan sekelompok orang Amerika selama 15 tahun dan menemukan bahwa orang yang minum kopi memiliki risiko 15 persen lebih rendah terkena kanker usus besar.

Peneliti belum cukup yakin mengapa hal ini terjadi, tetapi mungin senyawa antioksidan methylpyridinium dalam kopi efektif dalam memerangi kanker usus. Peneliti dari University of Minnesota juga mencatat bahwa kopi juga kaya akan polifenol dibandingkan jumlah polifenol dalam teh atau anggur merah.

6. Kanker Prostat 
Studi dari Harvard School Public Health menunjukkan bahwa pria yang minum kopi per hari memiliki risiko yang lebih rendah terkena kanker prostat. Hal ini bukan disebabkan karena kafein dalam kopi, tetapi asam fenolat dan aktivitas antioksidanlah yang memotong risiko kanker prostat.

Peneliti dari Australia percaya bahwa selain kopi, teh hijau juga memiliki efek yang sama dengan kopi dalam mencegah kanker prostat. 

7. Kanker Endometrium 
Kanker endometrium adalah jenis kanker rahim yang paling umum dan biasanya mempengaruhi wanita antara usia 60 dan 70 tahun. Penelitian dilakukan terhadap wanita pasca-menopause yang obesitas tentang kebiasaan minum kopinya, orang yang minum dua cangkir atau lebih kopi per hari memiliki risiko yang lebih rendah terkena kanker endometrium.

Studi lain dari Harvard Public School of Health menemukan bahwa bahkan satu cangkir kopi per hari secara signifikan mengurangi risiko kanker endometrium. Bisa jadi karena kopi menurunkan kadar insulin dan estrogen.

8. Kanker Hati 
Salah satu studi University of Minnesota menemukan bahwa asupan kopi mengurangi risiko karsinoma hepatoseluler, jenis kanker hati yang paling umum. Beberapa penelitian lain juga meyatakan bahwa konsumsi kopi telah dikaitkan dengan rendahnya risiko kanker hati. 

9. Kanker Mulut 
Kanker mulut dapat mempengaruhi gusi, lapisan pipi, dan langit-langit mulut. Kopi berkafein menunjukkan pengurangan risiko kanker pada rongga mulut dan faring, menurut penelitian di Inggris. 

10. Depresi 
Kopi dapat menghindarkan diri Anda dari perasaan tertekan. Sebagaimana laporan dari suatu studi yang diikuti oleh 50.000 wanita antara usia 35 dan 50 tahun, orang yang mengonsumsi kopi terhindar dari risiko depresi hingga 15 persen. Hal ini mungkin disebabkan karena kafein dalam kopi yang membuat seseorang lebih aktif dan waspada. 

(ir/ir)


Sumber : http://health.detik.com/

Selasa, 18 September 2012

8 Fakta Menarik Tentang Google

Jakarta - Google telah lama berjaya sebagai mesin cari internet terpopuler di dunia. Tidak hanya di mesin pencari, Google pun tenar di bidang yang lain, misalnya di pasar smartphone dengan OS Android.

Google didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin pada tahun 1998. Sampai saat ini, keduanya masih aktif menjadi pemimpin Google dengan Larry Page menjadi pejabat CEO.

Berikut beberapa fakta menarik tentang Google yang mungkin tidak banyak diketahui, seperti dikutip detikINET dari Mashable.



1. Google Doodle pertama


Google sering mendandani desain mesin carinya, yang biasanya berkaitan dengan peristiwa atau perayaan penting tertentu. Julukannya adalah Google Doodle. Namun pada masa awalnya, Google Doodle tidak dibuat untuk merayakan peristiwa tertentu.

Pada tahun 1998, Google Doddle pertama muncul. Kala itu, Brin dan Page pergi berkunjung ke festival bernama Burning Man dan tidak bisa mengurusi Google. Karyawan yang lain pun sedang libur.

Maka didesainlah Google Doddle dengan lambang Burning Man untuk menunjukkan pada pengakses bahwa mereka sedang keluar kantor. Rupanya, mereka harap dimaklumi jika tidak bisa membenarkan masalah teknis, misalnya jika ada crash tertentu di Google.


2. Storage dari Lego

Pada tahun 1996, Google masih dalam tahap percobaan. Mereka membuat storage pertamanya yang hanya berkapasitas 40 GB. Uniknya, bahan pembuatan casingnya dari Lego, mainan yang bisa disusun menjadi bentuk-bentuk tertentu.

Apa alasannya Lego dipilih menjadi konstruksi storage Google pertama ini? Kabarnya karena Lego mudah dimodifikasi dan biayanya murah. Maklum kala itu, Google baru bermodal sangat sedikit.



3. Tweet pertama

Google bergabung juga di Twitter, situs mikroblogging yang sedang tenar saat ini. Pesan pertama mereka diposting pada Februari 2009. Mau tahu apa postingannya?

“I’m 01100110 01100101 01100101 01101100 01101001 01101110 01100111 00100000 01101100 01110101 01100011 01101011 01111001 00001010.” Konon artinya adalah “I’m feeling lucky”, salah satu frase terkenal Google.


4. Menyewa kambing


















Google terkenal niat merayakan April Mop, hari di mana banyak orang melakukan keisengan. Mereka bahkan pernah menyewa cukup banyak kambing dari pertenakan bernama California Grazing.

Pada lelucon tahun 2009 itu, Google mengaku menyewa kambing untuk memotong rumput liar yang tumbuh di sekitar kantor pusatnya. Memakai kambing dinilai lebih ramah lingkungan ketimbang mesin pemotong rumput. Akhirnya, diketahui sewa kambing ini hanya keisengan April Mop ala Google.



5. Google jadi kosa kata


Saking populernya, Google akhirnya dianggap sebagai kata dan masuk dalam kamus bahasa Inggris bergengsi. Kamus Merriam Webster dan Oxford English Dictionary memasukkan kata Google sebagai verb atau kata kerja.



Tidak dapat dipungkiri, Google memang begitu identik dengan mesin cari online. Jika ingin mencari sesuatu, cukup banyak orang berkata googling saja!.

6. Menggemari anjing

Google dikenal sebagai perusahaan yang ramah terhadap kehadiran anjing. Karyawan diizinkan membawa anjing ke kantor, dengan catatan si anjing perilakunya tidak mengganggu.

Cukup banyak karyawan dan pejabat Google membawa anjing kesayangannya ke kantor. Seperti Yoshka pada gambar di atas, adalah anjing kepunyaan Urs Holzle, Senior VP Operations Google.


7. Snack pertama

Google juga dikenal sangat memanjakan karyawannya, misalnya dalam soal makanan. Sampai saat ini, tersedia makanan lezat gratis untuk para pekerja Google, karena sejak awal Google tidak ingin pegawainya kesulitan mencari makanan.

Nah, snack pertama Google diketahui adalah Swedish Fish, yang berisi beragam permen kenyal. Snack ini diberikan pada tahun 1999, pada masa awal berdirinya Google.


8. Ada 'dinosaurus' di kantor Google

Kantor pusat Google di Mountain View dikenal dengan suasananya menyenangkan. Fasilitasnya lengkap, dekorasinya pun sangat fun sehingga membuat karyawan betah berlamal lama bekerja.

Di salah satu sudutnya, ada pemandangan unik. Yaitu replika kerangka dinosaurus jenis T Rex. Tampaknya, bekerja di kantor Google jauh dari kata membosankan.


Sumber : http://inet.detik.com/

Selasa, 11 September 2012

Siapa Anggota SNSD Yang Paling Cantik?



Siapa yang tak kenal Girls’ Generation atau yang lebih dikenal dengan nama SNSD? Tentu kepopuleran Taeyeon dkk sudah tak diragukan lagi. Selain pandai dalam olah vokal dan meliak liukkan tubuhnya, SNSD juga dikenal karena kecantikan parasnya. Namun siapa yang bisa mengira jika kesembilan personel nya bersaing dalam mempromosikan iklan produk kecantikan? Yuk simak daftar – nya berikut dan tentukan, siapa anggota SNSD yang paling cantik.

1. YoonA
Episode Clean & Clear


Episode Innisfree



2. Seohyun
Episode Clean & Clear


Episode The Face Shop



3. Taeyeon
Episode aSolution


4. Tiffany
Episode aSolution


Episode Dior


Episode Biotherm



5. Yuri
Episode Biotherm



Episode Mamonde


Episode Dior



6. Sooyoung
Episode Biotherm


Episode LLang


Episode Dior



7. Sunny
Episode Dior


8. Jessica
Episode Dior



9. Hyoyeon
Episode Dior


Melihat bagaimana berbedanya karakter kecantikan kesembilan personel SNSD itu membuat brand – brand kecantikan kenamaan tertarik menggunakan jasa mereka untuk mempromosikan produknya. Namun, tentu ada yang menurut Anda paling cantik di antara mereka, bukan? Siapakah dia? Apakah YoonA yang baru – baru ini mendapat predikat anggota girlband tercantik di Korea? Ataukah Sooyoung yang popularitasnya meningkat karena membintangi drama Korea ’3rd Hospital?


Sumber : http://sidomi.com/

Minggu, 09 September 2012

Tanpa Disengaja, 8 Obat Ini Punya Efek Samping yang Bermanfaat

ilustrasi (foto: Thinkstock)
Jakarta, Obat bisanya dibuat untuk mengatasi gangguan penyakit tertentu. Namun selain memiliki khasiat, obat juga memiliki beberapa efek samping yang mengganggu dan tidak nyaman. Uniknya, ada beberapa obat yang tanpa disengaja justru memiliki efek samping yang bermanfaat.

Dibutuhkan biaya yang sangat besar dalam penemuan sebuah obat baru. Untuk menekan anggaran, perusahaan farmasi biasanya lebih tertarik mengembangkan obat yang telah ada. Akhirnya obat yang telah dijual untuk mengatasi kondisi tertentu lantas dikemas dengan bentuk dan nama yang berbeda.

Penamaan berbeda tersebut disebabkan perusahaan baru menyadari ternyata obatnya memiliki efek samping yang berguna dan dapat digunakan untuk tujuan lain. Seperti dilansir Foxnews, Minggu (9/9/2012), obat-obatan yang memiliki manfaat ganda ini antara lain adalah:


1. Prozac
Prozac adalah nama dagang dari obat fluoxetine yang dipatenkan pada tahun 2001. Obat ini digunakan sebagai antidepresan atau obat untuk mengatasi depresi. Ketika versi generiknya mulai muncul, penjualan Prozac anjlok.

Perusahan pun mulai mengemasnya dengan nama lain, yaitu Sarafem. Sarafem dipasarkan bukan sebagai antidepresan, melainkan untuk mengatasi gangguan dysphoric premenstrual, sebuah bentuk Pre Menstruation Syndrom (PMS) yang parah. Padahal, bahan aktifnya sama.


2. Viagra
Awalnya peneliti sedang mencari obat untuk mengatasi nyeri dada akibat sakit jantung pada tahun 1990-an. Namun Pfizer menemukan bahwa pria yang meminum obat tersebut mengalami efek samping yang mengejutkan, yaitu ereksi. Obat tersebut tidak terbukti efektif untuk nyeri dada, namun dengan cara inilah peneliti menemukan Viagra.

Pfizer kemudian meneliti lebih jauh kegunaan lain dari obat ini, yaitu melebarkan pembuluh darah. Pada tahun 2005, Food and Drug Administration (FDA) menyetujui obat yang sejatinya adalah Viagra untuk mengobati hipertensi paru-paru dengan merek Revatio.


3. Thalidomide
Pada tahun 1950, dokter meresepkan Thalidomide kepada wanita hamil untuk mengobati insomnia dan mual. Obat ini lantas ditarik dari pasar pada tahun 1961 setelah terbukti dapat menyebabkan cacat lahir pada bayi.

Sepuluh tahun kemudian, dokter memberikan thalidomide kepada pasien kusta sebagai obat penenang dan menyadari bahwa obat ini dapat membantu membersihkan borok kulitnya. Pada tahun 1998, FDA menyetujui Thalidomide sebagai pengobatan untuk kusta, tetapi dengan syarat bukan untuk wanit
a hamil.

4. Propecia
Kebotakan dan pembesaran prostat adalah 2 tanda penuaan pada pria. Kedua gangguan ini dipicu oleh tingginya suatu jenis testosteron yang disebut dihidrotestosteron (DHT). Dokter sering meresepkan sebuah obat bernama Finasteride.

Anehnya, Finasteride memiliki 2 nama dagang dengan 2 tujuan berbeda. Yang pertama adalah Proscar untuk mengatasi pembesaran prostat. Yang kedua adalah Propecia untuk mengatasi rambut rontok. Entah yang mana dari kedua efektifitas obat ini yang menjadi efek samping obatnya.


5. Tofranil
Pada tahun 1950-an, Tofranil merupakan antidepresan pertama yang dijual di pasar. Obat ini termasuk dalam kelompok obat yang disebut tricyclics, yaitu obat yang digunakan untuk menghalangi norepinephrine dan bahan kimia otak lain yang mempengaruhi suasana hati.

Tak lama setelah itu, seorang psikolog menyadari bahwa obat ini bisa mengurangi mengompol pada anak-anak. Bisa jadi disebabkan karena obat ini memiliki efek samping melemaskan kandung kemih. Pada tahun 1973, FDA menyetujui Tofranil untuk mengatasi gangguan mengompol pada anak berusia 6 tahun dan lebih tua. Namun sekarang jarang ada dokter yang meresepkan karena efe
k sampingnya.

6. Wellbutrin
Pada tahun 1997, FDA menyetujui Zyban sebagai obat untuk membantu perokok menghentikan kebiasaannya. Zyban berisi bahan aktif yang sama persis seperti Wellbutrin, antidepresan yang telah disetujui 12 tahun sebelumnya.

Hingga kini para ahli masih belum yakin mengapa obat anti depresi dapat membantu menghentikan kebiasaan merokok. Bisa jadi obat ini dapat meningkatkan suasana hati dengan cara mengubah zat kimia di otak yang m
eniru efek dari merokok.

7. Amfetamin
Amfetamin paling sering diresepkan untuk mengobati attention deficit hyperactivity disorder (ADHD). Ketika pertama kali ditemukan pada tahun 1929, amfetamin digunakan untuk mengatasi berbagai kondisi seperti asma, depresi, kelelahan dan penurunan berat badan.

Adanya kasus penyalahgunaan dan kekhawatiran dapat menyebabkan kecanduan membuat obat ini dibatasi penggunaannya pada tahun 1970. Tapi sampai sekarang, amfetamin masih diresepkan untuk mengobati ADHD serta menurunkan berat badan pada orang gemuk.

8. Cymbalta
Cymbalta meningkatkan kadar 2 jenis neurotransmitter, yaitu serotonin dan norepinefrin yang berfungsi mengatur suasana hati dan rasa sakit. Obat ini menguasai pasar pada tahun 2004. Tapi seperti halnya banyak antidepresan lain, penggunaannya tidak berhenti sampai di situ.
FDA telah menyetujui obat ini untuk mengatasi kegelisahan, fibromyalgia, nyeri punggung bagian bawah dan osteoarthritis. Obat ini disebut-sebut memiliki banyak fungsi mengatasi berbagai penyakit yang disebabkan oleh nyeri dan gangguan suasana hati.


Sumber : http://health.detik.com/

Ini Yaris Seharga Rp 500 Juta

img
Jakarta - Bicara soal modifikasi memang tidak akan pernah ada habisnya. Bahkan modifikasi terus meningkat seiring dengan perkembangan teknologi.

Dan kali ini pada ajang Yaris Show Off 2012 regional Jakarta, bengkel modifikasi Signal kustom Built kembali unjuk gigi dengan mengambil tema 'Fungressive : Sporty and Trendsetter Attitude' pada Yaris milik Dragonito. Yaris ini terpilih sebagai jawara Jakarta yang akan melawan Yaris lainnya dari berbagai daerah untuk memperebutkan titel terbaik.

Seperti biasa dedengkot Signal Kustom Built, Andre Mulyadi mencoba memberikan sentuhan teknologi di dalam interior, dan eksterior yang menawan yang mampu membuat geleng-geleng siapa pun yang melihatnya.

"Untuk memodifikasi kali ini kami mendapat dukungan penuh dari sponsor, seperti Pioneer dan Autovision. Dan untuk memodifikasi kali ini kami menghabiskan dana hingga Rp 500 juta, dan hanya butuh waktu 6 bulan untuk menjadikan seperti ini," kata Andre di Jakarta.

"Dan paling lama, kami membangun dari eksterior, untuk konsep desain dan membangun bodi menghabiskan waktu hingga 1-2 bulan," tambahnya.

Tanpa banyak basa-basi, ayo kita kupas satu per satu kelebihan dari modifikasi Yaris karya Signal Kustom Built milik Dragonito ini.

Eksterior

Tampilan ekstrem terlihat dari perpaduan 20 warna sekaligus, dengan tema The Yellow Dino. Konsep graphic karya seniman modifikasi Bandung kali ini pun mencoba menggambarkan 'fun eksterior' di tiap sudutnya.

Kesan gahar juga terlihat ditiap sudutnya dengan penambahan body carbon. Unsur wide body Bolt On kali ini terlihat pada keempat titik fender yang hanya dibuat sebagian, hal ini pun bertujuan untuk mengekspos sensualitas Advan AD-08.

Tidak lupa konsep 'airflow' yang diselipkan, bersama dengan design front air yang bertujuan untuk memberikan asupan udara untuk kinerja mesin.

Dan konsep 'Aerodinamic' juga diterapkan dengan wing spoiler yang besar pada bagian atap bertujuan membelah udara dari kedua siripnya, serta rear diffuser bersirip memberikan dorongan udaran kearah underbody.

Interior

Konsep interior yang coba diterapkan kali ini merupakan bagian yang menititikberatkan pada tema trendsetter, fungsionalitas, estetika dengan personalisasi customization.

Sentuhan personalisasi disuguhkan dengan aplikasi 2 Jok carbon yang dibuat custom dengan design yang dibuat secara personal mengikuti bentuk dan lekuk pemilik, padding dan leather yang dibuat dengan sentuhan laser engraving pattern the yellow dino yang dibalut dengan warna kuning.

Sentuhan personalisasi lainnya adalah kebutuhan owner akan babyseat, sehingga dibuat satu tema personal customize carbon baby seat dengan seluruh entertainment pendukung baby player 4 monitor yang berperan untuk menemani sang bayi dengan film kesukaannya, ipad games, serta iphone yang sudah dibungkus dalam apptivity case bermodel steer.

Pada bagian interior bagian depan menghadirkan berbagai macam feature seperti touch screen glass monitor pada kaca bagian kiri, baby monitor, face recognition system, teknologi obd yang terkoneksi dengan app command Pioneer, Multimedia glass monitor, Iphone Siri Start engine, Blackbox car, Smart Car Management, Rear Mocion system, GPS System, Digital rear mirror dan lain sebagainya yang akan dijelaskan lebih detail pada Chapter VI(Multimedia,Gadget and Audio).

Faktor safety ditegaskan kembali melalui 6-point harness pada kedua jok carbon di bagian depan dan pada baby seats, selain itu juga ban cadangan yang telah dilabur dengan titanium coating menandakan mobil ini siap dan layak jalan.

Mesin

Tidak hanya menyajikan tampilan ekstrem dengan memadukan 20 warna sekaligus, dan interior menawan dengan berbagai teknologi terbaru.

Bagian mesin juga menjadi faktor utama yang patut diperhatikan, pasalnya mesin yang ditampilkan kali ini mampu mencapai hingga 250 tenaga kuda.

Modifikasi yang dilakukan meliputi seluruh perubahan dari bagian internal (Piston, Rod, Head stud, Jun Camshaft, Porting and Polish, Spring valve, Clucth, etc) dan bagian lainnya seperti Turbo kit, wastegate,

Fuel pump, header, fuel pump serta berbagai modifikasi lainnya yang bertujuan untuk membuat mesin Yaris ini bekerja hingga kepada kemampuan paling maksimal.

Selain itu dibuat beberapa custom seperti stainless turbo manifold, custom manifold downpipe, custom alumunium turbo piping.

Aplikasi engine sangat aman untuk diaplikasikan sehari hari dikarenakan penambahan LSD, Jun Flywheel serta penggantian beberapa internal untuk keamanan mesin itu sendiri.

Mesin yang dibangun diharapkan dapat mengejar tenaga yang besar dan dapat digunakan untuk penggunaan sehari-hari.

Wah kalau seperti ini sih, pantas mengeluarkan dana hingga Rp 500 juta yah.



Sumber : http://oto.detik.com/

Sabtu, 08 September 2012

Gigi Sang Buddha Disimpan di Vihara Ini

img

Ribuan orang silih berganti ke Dalida Maligawa (Fitraya/detikTravel)

img

Buddha emas di Dalida Maligawa (Fitraya/detikTravel)

 
img

Rumah kayu tempat gigi Sang Buddha (Fitraya/detikTravel)

img

Bocah imut membawa teratai untuk Buddha (Fitraya/detikTravel)

img

Pohon Bodhi, tempat Buddha bertapa (Fitraya/detikTravel)

Kandy - Di Kandy, Sri Lanka, ada vihara Buddha paling suci. Di sana, tersimpan relik suci berupa gigi asli dari Siddhartha Gautama. Penasaran dengan gigi Sang Buddha?

Kandy adalah bekas ibukota Sri Lanka, sebelum dijajah Inggris. Kota yang berjarak 116 km dari Colombo ini menjadi kota suci untuk umat Buddha di Sri Lanka, karena menjadi tempat persemayaman relik suci gigi Sang Buddha.

Sri Dalada Maligawa atau Vihara Gigi adalah tempat yang paling banyak dikunjungi traveler di Kandy, Sri Lanka. detikTravel berkunjung ke kota yang sejuk ini beberapa waktu lalu.

Sri Dalada Maligawa ini terletak di tepi Danau Kandy yang luas dan cantik. Di pelatarannya banyak terdapat stupa, namun yang paling menarik adalah Pohon Bodhi, pohon suci umat Buddha sebagai tempat Buddha bertapa.

Wisatawan asing membayar 1.000 Rupee dan tambahan 300 Rupee untuk kamera (total Rp 91.000). Karena ini tempat suci, banyak tata krama yang harus ditaati, seperti melepas alas kaki sebelum masuk ke kompleks istana Kandy ini.

Sri Dalada Maligawa adalah sebuah bangunan besar dua lantai dengan taman di bagian tengah. Di tengah taman itu ada sebuah rumah kayu dua lantai yang diukir indah. Itulah tempat persemayaman gigi Sang Buddha. Langit-langitnya dipenuhi ornamen-ornamen teratai yang terbuat dari emas!

Pengunjung tidak bisa melihat langsung gigi Sang Buddha, melainkan hanya dari luar rumah kayu ini. Sayang memang, tapi begitulah aturannya. Gigi Sang Buddha hanya dikeluarkan sekali dalam 5 tahun dalam festival tahunan Esala Perahera.

Aturan berfoto di sini pun sangat keras! Pengunjung tidak boleh berfoto dengan posisi memunggungi rumah tempat gigi Buddha berada, karena dianggap menghina. Jika ingin ada wajah Anda bersama rumah persemayaman gigi Buddha, Anda harus berdiri menyamping atau berdiri sejajar di samping rumah kayu ini.

Orang-orang naik ke lantai dua Sri Dalada Maligawa untuk berdoa kepada Buddha di sini sambil menyerahkan bunga teratai kepada penjaga. Di lantai ini, Anda harus sangat tenang dan tidak mengganggu aktivitas peribadatan.

Setelah melihat rumah persemayaman gigi Buddha, kita diajak melihat aula dengan patung Buddha emas. Di situ ada relief perjalanan sejarah hidup Buddha, sampai bagaimana akhirnya gigi Buddha bisa berada di tempat ini.

Sri Dalada Maligawa menawarkan pesona lain. Cobalah bercengkerama dengan masyarakat lokal yang berkunjung ke Sri Dalada Maligawa. Anda akan terpesona dengan keramahan mereka terutama anak-anak sekolah.


Sumber : http://travel.detik.com/

Jumat, 07 September 2012

10 Pasangan Selebriti yang Punya Anak dengan Bantuan Ibu Pengganti

Ibu pengganti atau surrogate mother adalah pihak ketiga yang mengandung bayi dari pasangan suami-istri lain. Walaupun di Indonesia sedikit orang yang mau terbuka mengenai ini, tetapi banyak seleb Hollywood yang melakukan surrogacy sebagai upaya terakhir untuk mendapatkan keturunan. Seperti artis-artis berikut ini.


Giuliana dan Bill Rancic
img
Pasangan yang menikah di akhir 2007 ini akhirnya mendapatkan seorang bayi lucu dengan bantuan ibu pengganti. Ibu pengganti yang tidak disebutkan namanya itu melahirkan bayi laki laki yang dinamani Edward Duke pada Rabu (29/8/12) lalu di Denver, Amerika Serikat.


Robert De Niro dan Grace Hightower De Niro
img
Bayi perempuan pasangan Robert dan Grace De Niro hadir kedunia melalui rahim seorang ibu pengganti. Ini bukanlah hal yang baru bagi Robert, anak kembarnya yang sekarang berusia 16 tahun juga lahir melalui ibu pengganti.


Alexis Stewart
img
Putri dari entrepreneur ternama di Amerika Serikat, Martha Stewart, telah menghabiskan US$ 20 ribu atau sekitar Rp 188 juta setiap bulannya untuk perawatan kesuburan. Namun usahanya itu tidak membuahkan hasil. Akhirnya ia memilih melakukan surrogacy sebagai upaya terkahir. Dan pada Maret 2012, Alexis mendapatkan seorang malaikat kecil.


Nicole Kidman dan Keith Urban
img
Mantan istri Tom Cruise ini mengumumkan bahwa anggota keluarganya bertambah dengan kelahiran Faith Margaret, anak keduanya dengan Keith Urban. Ia mengakui bahwa kelahiran Faith pada Desember 2010 ditolong oleh kehadiran seorang ibu pengganti.
 


Neil Patrick Harris dan David Burtka
Menjadi orangtua dari dua anak kembar membuat Neil Patrick Harris dan pasangan gaynya, David Burtka sangat bahagia. Bintang 'How I Met Your Mother ini mengakui bahwa surrogacy membantu mereka mendapatkan Gideon Scott dan Harper Grace.


Ricky Martin
img
Penyanyi latin yang terkenal dengan lagu berjudul 'Livin la vida loca' ini memulai babak baru dalam hidupnya sejak Matteo dan Valentino, anak kembar dari usaha surrogacy-nya berhasil. Kedua buah hatinya lahir ke dunia pada Agustus 2008.  


Sarah Jessica Parker dan Matthew Broderick
img
Pemeran Carrie Bardshaw dalam serial 'Sex and The City' ini perlu menunggu tujuh tahun untuk memiliki buah hati lagi. Dengan bantuan ibu pengganti, pasangan Sarah Jessica Parker dan Matthew Broderick mendapatkan dua bayi sekaligus.


Elton John dan David Furnish
img
Penyanyi legendaris, Elton John bersama David Furnish mengikuti pertemuan di sebuah pusat orangtua pengganti. Ini dilakukannya dalam usaha mendapatkan keturunan. Dan kerja kerasnya itu membuahkan Zachary yang lahir pada Desember 2012 melalui ibu pengganti.


Elizabeth Banks and Max Handelman
img
Bintang '30 Rock Star' ini dan suaminya yang merupakan seorang produser mengaku sedikit gugup ketika menunggu kelahiran bayi mereka. Bayi yang diberi nama Felix lahir dengan sehat pada maret 2011 dalam program surrogacy.


Chris dan Deanna Daughtry
img
Chris yang terkenal setelah mengikuit ajang menanyai terkenal 'American Idol' mengaku telah menunggu 12 tahun untuk mendapatkan keturunan. Akhinya ia dan isrinya, Daenna mengikuti program ibu pengganti. Dan hal yang ditunggu-tunggupun datang, November 2010 ia menjadi ayah dari Adalynn Rose dan Nuh James.
(eny/eny)


Sumber : http://wolipop.detik.com/

5 Sex Toys Terinspirasi 'Fifty Shades of Grey' yang Bisa Dicoba

Sesuai survei terbaru, kehadiran novel 'Fifty Shades of Grey' membuat wanita jadi tertarik untuk mencoba sex toys. Terinspirasi dari buku karya E.L. James itu, berikut ini lima sex toys yang bisa dicoba.



1. Vibrator
img
Alat ini digunakan untuk memberikan stimulasi pada syaraf-syafar di area intim. Biasanya para terapis seks merekomendasikan menggunakan alat ini pada para wanita yang sulut mencapai orgasmenya melalui masturbasi atau penetrasi padangannya. Pasangan pun bisa mencoba menggunakan alat ini untuk membuat salah satu pihak merasa bergairah.



2. Ben Wa Ball
img
Dalam trilogi 'Fifty Shades of Grey' dikisahkan Christian Grey memperkenalkan sex toy ini pada Ana. Benda berupa dua bola kecil yang ringan ini diciptakan untuk membantu menstimulasi wanita sebelum bercinta. Alat ini biasanya ditaruh di dalam Miss V setelah sebelumnya dilubrikasi terlebih dulu.


3. Borgol
img
Christian Grey, tokoh utama novel ini sangat menikmati seks sadomasokis. Dia mempraktekkan dengan memborgol atau mengikat pasangannya, Anastasia saat bercinta. Anda bisa mencoba hal serupa bersama pasangan untuk mendapatkan petulangan baru saat bercinta. Ketika diborgol atau diikat, salah satu pihak menjadi tidak berdaya. Di sinilah yang dianggap Grey nikmat.

4. Penutup Mata
img
Grey bukan hanya suka mengikat atau memborgol Ana saat bercinta. Pria tampan itu pun dikisahkan suka sensasi membiarkan pasangannya hanya merasakan sentuhan tangan dan bibirnya saja, tanpa melihat. Di sinilah Grey menggunakan penutup mata, yang bisa dari apa saja mulai dari dasinya atau scarf. 


5. Pecut atau Cambuk
img
Ingin mencoba sensasi yang lebih panas? Bisa melakukan apa yang Grey pilih untuk Ana yaitu pecut atau cambuk. Tentunya jika Anda dan pasangan baru pertamakali melakukan, jangan langsung buru-buru menggunakan benda tersebut seperti Grey. Cukup gunakan sebagai alat untuk menggoda pasangan. Misalnya sambil berdiri memegang cambuk atau pecut, Anda menyuruhnya melakukan sesuatu hal yang bisa membangkitkan gairah. Setelahnya, tidak perlu menggunakan cambuk tersebut untuk memukul.


Sumber : http://wolipop.detik.com/

11 Prediksi Masa Depan Dunia Travel

Jakarta - Kira-kira seperti apa dunia travel beberapa puluh tahun mendatang? Seiring berkembangnya teknologi, mungkin saja Anda akan naik mobil terbang atau wisata ke luar angkasa. Ayo bersiap untuk 11 prediksi di dunia travel!

Banyak orang berimajinasi dan menciptakan teknologi lewat film-film fiksi ilmiah. Beberapa teknologi yang dibuat pun berkaitan dengan dunia travel masa depan. Bukannya tak mungkin lho, suatu hari nanti istilah "keliling dunia" akan diganti dengan "keliling jagat raya!"

Dari situs CNNGo, Jumat (7/9/2012), berikut 11 prediksi dunia travel di masa depan. Beberapa di antaranya bahkan sudah bisa Anda lakukan!

1. Wisata luar angkasa
img

Siap berwisata ke luar angkasa! (Mark Ralston/ AFP/ CNNGo)

Siapa turis pertama yang wisata ke luar angkasa? Namanya Dennis Tito, seorang pengusaha yang membayar US$ 20 juta untuk ikut misi Rusia di International Space Station pada tahun 2001. Semenjak itu, potensi wisata luar angkasa perlahan terlihat.

XCOR Aerospace, Space Adventures, dan yang paling terkenal yaitu Virgin Galactic milik Richard Branson adalah beberapa perusahaan yang akan menyuguhkan wisata luar angkasa. Saat ini, mereka sudah menerima reservasi untuk penerbangan sub-orbital yang -kalau lancar- akan dilakukan mulai tahun depan.

Butuh uang US$ 200.000 (Rp 1,9 miliar) untuk 1 tempat duduk di Virgin Galactic. Tapi jangan salah, peminatnya cukup banyak lho. Sejauh ini ada 500 orang dari seluruh dunia yang mengantre untuk ke luar angkasa!

2. Paspor modern
img

Paspor modern (Alex Wong/ CNNGo)

Di masa depan, mungkin kalimat "Boleh saya lihat paspor Anda?" yang ditanyakan petugas bandara tak akan Anda dengar lagi. Paspor yang Anda miliki saat ini, dengan chip elektronik dan penyimpanan data biometrik, akan menjadi "kuno" di kemudian hari.

Nantinya, seluruh traveler di dunia akan menggunakan ID khusus yang menggantikan fungsi paspor. Tinggal gesek ke mesin khusus, dan semua data Anda tercatat di situ. Konsep paspor modern ini sudah dipraktekkan di beberapa negara seperti AS, Inggris, Singapura, juga Hong Kong. Di Indonesia, konsep paspor modern ini disebut e-Passport alias paspor elektronik, dan akan dipakai secara umum pada 2015 mendatang.

3. Mobil terbang
img

Mobil terbang bernama Transition (CNNGo)

Di masa depan, mungkin terminologi "road trips" akan berubah menjadi "air trips". Perusahaan berbasis Amerika yakni Terrafugia menciptakan produk mobil terbang yang dinamakan Transition. Bentuknya agak unik karena gabungan dari mobil dan pesawat!

Mobil terbang ini dijual seharga US$ 279.000 (Rp 2,6 miliar) per unit. Dalam situs Terrafugia ditulis, "Pembeli pertama Transition Roadable Aircraft diperkirakan daftar pada akhir 2012."

Kira-kira untuk mengemudikan Transition ini, pakai SIM mobil atau lisensi pilot ya?

4. Hotel luar angkasa
img

Rancangan hotel luar angkasa (dok. Orbital Technologies/ CNNGo)

Kalau mau wisata ke luar angkasa, tentunya butuh hotel untuk menginap kan?

Benar sekali! Perusahaan asal Rusia yaitu Orbital Technologies akan membuat hotel luar angkasa alias Commercial Space Station. Hal ini dinilai mungkin mengingat adanya International Space Station yang sudah lebih dulu jadi "rumah" di luar angkasa.

Rencananya, Commercial Space Station akan diluncurkan pada 2016 mendatang. Hotel ini bisa mengakomodir maksimal 7 orang dalam 1 waktu!

5. Pesawat tanpa pilot
img

Pesawat tanpa pilot (Miquel Villagran/ CNNGo)

Kereta tanpa masinis, mungkin sudah pernah Anda dengar sebelumnya. Kereta seperti ini memang sudah ada di beberapa negara, salah satunya Jepang. Tapi, bagaimana dengan pesawat tanpa pilot?

Para peneliti dari Australia mengemukakan, kalau ada 1 saja transportasi umum tanpa pengendara (supir/ masinis), fenomena ini akan berpengaruh terhadap alat transportasi yang lainnya. Mereka memprediksikan pesawat tanpa pilot bisa ditemukan 50 tahun mendatang!

6. Online Duty Free Shop
img

Online Duty Free Shops (jimin Lai/ AFP/ CNNGo)

Katakan 'selamat tinggal' pada agenda belanja di bandara. Perusahaan penelitian CAP Strategic Research memprediksikan, dalam beberapa tahun lagi tak akan lagi agenda belanja di bandara.

Seluruh Duty Free Shops akan bisa diakses lewat internet. Penumpang tinggal memilih barang yang mereka suka, membelinya secara online, lalu barang tersebut diantar sampai destinasi mereka. Seperti dapat hadiah saat Anda tiba di tujuan!

7. Elevator menuju luar angkasa

Setelah penerbangan dan hotel, akan ada pula elevator menuju luar angkasa. Sebuah perusahaan Jepang, Obayashi Corporation, berencana membuat elevator sepanjang 36.000 km menembus atmosfer bumi!

Rencananya, elevator ini bisa menampung 30 orang sekaligus. Para penumpang (masa depan) akan dibawa dengan kecepatan 200 kilometer per jam dan berhenti di ketinggian tertentu untuk melihat panorama luar angkasa. Elevator ini rencananya akan dibuat pada 2050 mendatang.

8. Pesawat berbahan bakar minyak goreng
img

Pesawat berbahan bakar minyak goreng (Eric Cabanis/ AFP/ CNNGo)

Saat traveling menggunakan pesawat terbang, emisi karbon menjadi hal yang paling mencemari lingkungan. Tak heran beberapa industri penerbangan menjadikan produk mereka "go green", dengan menambahkan minyak goreng ke dalam tangki bensin mereka.

Hal ini sudah dilakukan oleh beberapa maskapai seperti Etihad, Lufthansa, dan KLM. Ketiga maskapai ini menggabungkan bahan bakar mesin jet dengan apa yang disebut dengan "biofuel".

9. Pesawat beratap transparan
img

Rancangan pesawat Airbus masa depan (CNNGo)

Dunia aviasi sempat gempar karena gambar desain Airbus untuk pesawat tahun 2050. Desain ini termasuk bagian atap pesawat yang dibuat transparan, sehingga penumpang di dek atas bisa melihat langsung langit yang terbentang di depan mereka.

Selain visualisasi rangka pesawat, terdapat juga aneka permainan hologram yang nanti akan ditambahkan pada Airbus masa depan itu. Hmm.. Mungkin tidak ya?

10. Kereta sebagai transportasi utama di masa depan
img

Maglev di China (CNNGo)

Saat ini, pesawat terbang adalah alat transportasi favorit termasuk untuk traveling. Tapi, bukan hal yang mustahil kalau transportasi klasik yakni kereta akan menjadi pesaing kuat pesawat terbang.

Maglev (Magnetic Levitation) adalah kereta masa depan yang melaju dengan kecepatan 580 km/jam. Selain di negara-negara Eropa, Maglev juga ada di beberapa kota Asia seperti Kota Shanghai (China) dan Yamanashi (Jepang).

11. Penerbangan khusus orang dewasa
Baru-baru ini Malaysia Airlines menetapkan larangan kepada anak-anak di bawah 12 tahun untuk masuk ke dek atas pesawat A380. Hal ini berdasar pada keluhan penumpang tentang ributnya anak-anak kecil yang menangis dalam pesawat.

Nah, bisa jadi maskapai-maskapai di dunia juga akan menerapkan peraturan seperti ini di masa depan. Mungkin, nanti akan ada beberapa maskapai yang khusus orang dewasa saja.


Sumber : http://travel.detik.com/